Tips Sehat Mengonsumsi Hidangan Lebaran

Hari raya Idul Fitri sangat identik dengan banyaknya makanan yang lezat, seperti opor ayam, rendang hingga makanan ringan lainnya seperti nastar dan kastengel. Namun demikian, perlu diingat bahwa makan-makanan diatas mengandung tinggi kalori, sehingga apabila tidak dibatasi, akan menimbulkan masalah kesehatan yang serius.

Melihat kenyataan tersebut, penting bagi kita untuk mengetahui bagaimana cara mengkonsumsi hidangan lebaran tersebut agar tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit akibat makanan yang tinggi kolesterol dan tinggi gula.

Tips Sehat Mengkonsumsi Hidangan Lebaran.

Agar kita tetap dapat menikmati hidangan lebaran tersebut, berikut adalah beberapa tips sehat mengonsumsi hidangan lebaran, diantaranya:

Tetap batasi makanan sesuai dengan kebutuhan tubuh. Jangan hanya karena keinginan ingin mencoba seluruh kue dan makanan yang ada dikonsumsi

Menaati jadwal makan berat 3 kali sehari dengan diselingi dengan 3 kali makanan ringan.

Mengonsumsi cukup air putih.

Mengunyah makanan secara perlahan

Tetap aktif bergerak dengan melakukan aktivitas fisik ringan minimal 30 menit sehari.

Terjaganya kesehatan selama masa lebaran, adalah hal yang penting untuk diperhatikan. Karena hanya dengan demikian, kita dapat bersilaturahim dengan keluarga secara sehat dan nyaman.

Tetap terapkan perilaku hidup bersih dan sehat dengan mencuci tangan sebelum makan hidangan lebaran dan penuhi kebutuhan cairan harian tubuh dengan minum 8 gelas per-hari.

Segera lakukan pemeriksaan kesehatan ke fasilitas kesehatan terdekat apabila mengalami gejala penyakit selama berkunjung ke kampung halaman, agar bisa segera mendapatkan penanganan sedini mungkin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *