Akun Twitter @HumaZhr mengunggah video yang menunjukkan seorang gadis kecil menangis. Dalam video tersebut dilengkapi dengan keterangan bahwa gadis itu merupakan gadis Palestina yang menangis setelah rumahnya dihancurkan oleh Palestina. @HumaZhr menulis kembali keterangan tersebut ke dalam cuitannya. Cuitan dan video yang diunggah pada 15 Januari 2024 tersebut telah disukai 30,400 orang, dikutip dan dibagikan ulang hampir 20,000 kali, serta telah dilihat hampir 500,000 kali.
Setelah dilakukan penelusuran, informasi tersebut salah. Video yang diunggah oleh @HumaZhr itu bukan video baru, karena video yang sama persis telah banyak beredar sejak 2020, salah satunya di Facebook yang videonya diunggah oleh “Observer News” pada 12 Agustus 2020. Video itu juga memiliki keterangan yang sama peris seperti yang diunggah kembali oleh @HumaZhr tahun ini.
Dengan demikian, informasi yang disebarkan oleh @HumaZhr merupakan konteks yang salah.