Liputan6.com, Jakarta – Beredar di media sosial postingan Raja Salman menyebut warga Palestina sengaja jadi tameng agar dunia menyalahkan Israel. Postingan itu beredar sejak beberapa waktu lalu.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 2 Agustus 2024.
Dalam postingannya terdapat cuplikan layar dari artikel Detik.com berjudul:
“Raja Salman: warga Palestina sengaja jadi tameng dengan harapan kalau di serang israel dunia akan menyalahkan israel”
Akun itu menambahkan narasi: “Harusnya Pak Presiden Jokowi dan Menlu Retno… bisa bertanya langsung pada Raja Salman”
Lalu benarkah postingan Raja Salman menyebut warga Palestina sengaja jadi tameng agar dunia menyalahkan Israel?