KOMPAS.com – Beredar formulir online pendaftaran anggota Partai Perubahan yang diklaim didirikan mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Namun Anies membantahnya. Ia menyebut formulir pendaftaran tersebut bukan dari pihaknya.
Formulir online pendaftaran anggota Partai Perubahan muncul di media sosial, salah satunya dibagikan oleh akun Facebook ini, ini dan ini.
Akun tersebut membagikan video yang menampilkan foto Anies dan diberi tautan pendaftaran anggota Partai Perubahan di beberapa wilayah.