KOMPAS.com – Sebuah video diklaim menampilkan pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, yang terjadi 2024.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, unggahan itu keliru dan salah konteks. Video yang beredar merupakan pertemuan pada 2019, bukan 2024.
Video yang diklaim menampilkan pertemuan Megawati dan Prabowo, salah satunya dibagikan oleh akun Facebook ini pada 17 Oktober 2024.
Video itu menampilikan iringan-iringan mobil yang dikawal oleh polisi dan terdapat Prabowo sedang melambaikan tangan.
Pada video terdapat keterangan:
PERTEMUAN PRABOWO MEGAWATI
Akun Facebook Tangkapan layar Facebook, video yang diklaim sebagai pertemuan Prabowo dan Megawati pada tahun 2024