KOMPAS.com – Sebuah video menampilkan seorang pria keluar dari mobil kuning dengan kaki diperban. Ia berjalan pincang dengan kaki yang seharusnya patah.
Pria itu diklaim sebagai aktor asal Gaza yang berpura-pura menjadi korban.
Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video tersebut disebarkan dengan konteks keliru.
Video aktor Gaza berpura-pura pincang dan menjadi korban disebarkan oleh akun Facebook ini pada Minggu (15/12/2024). Arsipnya dapat dilihat di sini.
Berikut narasinya:
Bingung
Aktor di Gaza berpura-pura menjadi “korban” tetapi secara tidak sengaja menggunakan kaki yang salah saat berjalan pincang dengan kaki yang seharusnya patah.
akun Facebook Tangkapan layar konten dengan konteks keliru di sebuah akun Facebook, Minggu (15/12/2024), menampilkan video aktor Gaza berpura-pura pincang dan menjadi korban.