Sebuah gambar tangkapan layar artikel berjudul “Kepala Data Kesehatan NIH Mengakui Vaksin COVID-19 Menjadi Penyebab Lonjakan Kematian Mendadak di Dunia”, dibagikan di Facebook [ arsip ] pada 13 Desember 2024.
Tidak terlihat nama situs yang mempublikasikan artikel. Namun pengunggah konten menulis bahwa artikel itu diterbitkan 28 November 2024. Artikel itu berisi tentang pernyataan Kepala Cabang Standar Data Kesehatan NIH, Raja Cholan bahwa tingkat keefektifan vaksin Covid-19 yang rendah dan efek negatif vaksin tersebut salah satunya serangan jantung pada orang dengan usia 30 tahun atau yang lebih muda setelah mendapatkan vaksin.
Ia juga menuding vaksinasi Covid-19, terutama yang diproduksi Pfizer dan Moderna, hanya bermotif uang belaka.
Namun, benarkah terdapat pejabat NIH yang mengatakan vaksinasi Covid-19 menyebabkan lonjakan jumlah kematian mendadak di dunia?