KOMPAS.com – Human Metapneumovirus (HMPV) diklaim merupakan virus sintetis yang dibuat di laboratorium. Klaim ini muncul di sejumlah unggahan media sosial pada Desember 2024.
Menurut narasi dalam unggahan, virus tersebut sengaja dibuat kemudian dilepaskan ke penjuru dunia.
Namun setelah ditelusuri Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi tersebut tidak benar atau merupakan hoaks.
Informasi yang menyebutkan HMPV adalah virus sintetis yang dibuat di laboratorium disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, ini, ini, dan ini.
Berikut penggalan narasi yang ditulis pada Sabtu (4/1/2025):
PANDEMI 2025 is coming.
Bukan bakal lagi tetapi memang sudah terjadi
Pandemi ini Multipandemi. Dengan berbagai macam VIRUS SINTETIK yang satu demi satu dilepas ke seluruh penjuru dunia
Setelah COVID mereda, mulailah dilepaskan Monkey Pox dan Pox-Pox lainnya, sampai tanpa tersadari sudah (di)tersebar di 35 negara.
Lanjut kemudian Pneumonia yang banyak menyerang anak-anakLanjut dua varian Flu Burung yang melegenda, H5N1 dan H1N1
Lanjut kemudian tiba-tiba ada outbreak POLIO di beberapa tempat di duniaLanjut kemudian Virus Mematikan, Marburg, berkali-kali menghasilkan Outbreak di Afrika
Lanjut kemudian di akhir 2024, muncul Virus Baru yang bahkan belum jelas taxa nya:Human Metapneumovirus atau HMPV yang tiba-tiba meledak di China Mainland.
Semua Virus tersebut adalah ternakan Laboratorium, hasil dari mixed breeding berbagai jenis Virus dan juga hasil dari Vaccine Induced Disease, atau Penyakit Infeksi yang muncul akibat Vaksinasi.
akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, Sabtu (4/1/2025), yang menyebutkan HMPV adalah virus sintetis yang dibuat di laboratorium.