[HOAKS] Tautan untuk Pendaftaran Kartu Sembako

KOMPAS.com – Di media sosial beredar tautan yang diklaim sebagai akses untuk pendaftaran Kartu Sembako Murah yang diperuntukkan bagi masyarakat tidak mampu.

Narasi tersebut mengeklaim, program tersebut diluncurkan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menjelang Ramadhan 2025. 

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, informasi tersebut hoaks.

Tautan pendaftaran Kartu Sembako Murah dibagikan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini, pada Januari dan Februari 2025.

Berikut narasi yang dibagikan:

Erlangga Hartarto (MENKO) Akan meluncurkan program pembagian kartu sembako untuk persiapan bulan Ramadhan Tahun 2025 ini

Pendaftaran mulai Tangal 20/12025 Daftar dan dapatkan kartu sembako untuk bulan Ramadhan ini biaya pendaftaran tidak dipungut biaya apapun

Fitur Aksesibilitas