[HOAKS] Budi Arie Kembalikan Dana Haji yang Terpakai untuk IKN dalam Bentuk THR

KOMPAS.com – Beredar tangkapan layar sebuah artikel dengan narasi Menteri Koperasi Budi Arie akan menyalurkan tunjangan hari raya (THR).

THR tersebut diklaim berasal dari dana haji sebesar Rp 700 triliun yang tidak sengaja dipakai pemerintah untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi tersebut hoaks.

Narasi Menkop Budi Arie akan mengembalikan dana haji yang terpakai untuk pembangunan IKN dalam bentuk THR dibagikan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini pada Senin (17/3/2025).

Berikut narasi yang dibagikan:

Budie Arie: Dana Haji yang dipakai pemerintah tidak sengaja untuk IKN mencapai 700 Triliun dikembalikan dalam bentuk THR

Tangkapan layar artikel tersebut diatribusikan kepada CNN Indonesia dengan tanggal publikasi 15 Maret 2025 pukul 12.25 WIB.

Fitur Aksesibilitas

enidaresruzh-CN