[HOAKS] Tautan untuk Daftar PKH Ramadhan dengan Akun Telegram

KOMPAS.com – Di media sosial beredar tautan yang diklaim untuk mendapatkan bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) khusus Ramadhan 1446 Hijriah.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, tautan tersebut palsu.

Tautan yang diklaim untuk pendaftaran bansos PKH Ramadhan dibagikan oleh akun Facebook ini, ini, dan ini pada Kamis (20/1/2025).

Berikut narasi yang dibagikan:

SPESIAL BULAN RAMADHAN 1446 HBANTUAN SOSIAL PKH MERATA UNTUK MASYARAKAT INDONESIABANTUAN PKH SEBESAR Rp.1.500.000, Per Orang.

Daftarkan Diri Anda Dibawah Ini & Ikuti Persyaratannya.Dapatkan Sekarang

Screenshot Hoaks, tautan diklaim pendaftaran bansos PKH Ramadhan

Fitur Aksesibilitas