Liputan6.com, Jakarta- Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim link pendaftaran bantuan sosial (bansos) PKH periode April-Juni 2025, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 11 April 2025.
Unggahan klaim link pendaftaran bansos PKH periode April-Juni 2025 berupa tulisan sebagai berikut.
“BANTUAN SOSIAL APRIL-JUNI 2025
BANTUAN SOSIAL PKH MERATA UNTUK MASYARAKAT INDONESIA
BANTUAN PKH SEBESAR Rp.1.700.000, Per Orang.
Daftarkan Diri Anda Dibawah Ini & Ikuti Persyaratannya.
Daftar Sekarang⬇️”
Tulisan tersebut mengarahkan penerima informasi untuk mengakses link yang diklaim sebagai pendaftaran untuk memperoleh bansos PKH periode April-Juni 2025.
Berikut link-nya:
“https://bansos.pkh2025.online/?fbclid=IwY2xjawJtNohleHRuA2FlbQIxMQABHruGiM8k4xUks0A3VMIyFB9U-xtuJ5uQnzNLT3yT7pcG6zpnRVtr-lVuNRDr_aem_8NMLTjTznLBjOQSjLiWb1A”
Jika link tersebut diklik, mengarah pada halaman situs dengan tampilan formulir digital yang meminta sejumlah informasi pribadi seperti nama lengkap dan nomor Telegram.
Benarkah klaim link pendaftaran bansos PKH periode April-Juni 2025? Simak penelusuran Cek Fakta Liputan6.com.