Keliru, Video yang Diklaim Cristiano Ronaldo Cium Shin Guard Bergambar Anak-anak Palestina

Sebuah video beredar di Instagram [ arsip ] yang diklaim memperlihatkan bintang sepak bola asal Portugal, Cristiano Ronaldo atau CR7, sedang menciumshin guard(pelindung tulang kering) bergambar anak-anak Palestina.  

Video itu memperlihatkan beberapa momen saat Ronaldo mencium shin guard bergambar. Video juga memperlihatkan saat dia mengenakan shin pad itu di bagian depan betis, di dalam kaus kakinya. Dia menyebut shin guard itu bergambar anak-anak Palestina. Narasi yang disertakan dan komentar-komentar yang diberikan warganet menyatakan pujian terhadap pemain bola yang kini membela klub Arab Saudi bernama Al Nassr.

Namun, benarkah video itu memperlihatkan Ronaldo mencium shin pada gambar anak-anak Palestina?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *