[HOAKS] Pandemi SEERS Akan Terjadi pada April 2025

KOMPAS.com – Tersiar narasi mengenai penyakit SEERS yang akan terjadi pada April 2025. Narasi ini muncul dalam sejumlah unggahan media sosial pada Desember 2024.

Ada narasi yang mengeklaim penyakit tersebut menyasar anak-anak. Ada pula yang menyebut SEERS adalah kepanjang dari Sindrom Pernapasan Enterovirus Epidemi Berat.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, narasi itu tidak benar atau merupakan hoaks.

Informasi mengenai pandemi SEERS yang akan terjadi pada 2025 disebarkan oleh akun Facebook ini, ini, ini, dan ini.

Berikut narasi yang ditulis salah akun pada Selasa (10/12/2024):

Om BG Psikopat kampanye Virus sudah GAGAL tapi masih maksa

Lihat ini!Gates mengumumkan pandemi 2025 akan dipasarkan sebagai SEERS!

Setelah kampanye pemasaran pandemi Cacar Monyet dan Flu Burung yang gagal, Kompleks Bio-Farmasi membutuhkan nama dan akronim yang lebih mengancam.

“Sindrom Pernapasan Enterovirus Epidemi Berat (SEERS)”.

akun Facebook Tangkapan layar konten hoaks di sebuah akun Facebook, Selasa (10/12/2024), mengenai pandemi SEERS yang akan terjadi pada 2025.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fitur Aksesibilitas