Cek Fakta: Hoaks Artikel Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Sebut Jawa Barat Siap Jadi Lokasi Ujicoba Vaksin TBC Bill Gates

Liputan6.com, Jakarta – Beredar di media sosial postingan artikel yang mengklaim Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyatakan provinsinya akan jadi lokasi ujicoba vaksin TBC Bill Gates. Postingan itu beredar sejak pekan ini.
Salah satu akun ada yang mengunggahnya di Facebook. Akun itu mempostingnya pada 20 Mei 2025.
Dalam postingannya terdapat cuplikan layar artikel dari Jawapos berjudul “Dedi Mulyadi: Jawabarat Siap Jadi Lokasi Uji Coba Vaksin TBC Bill Gates”
Akun itu menambahkan narasi:
“Kabar gembira bagi ternak Mulyono kacung nya Jokowi Dedi Mulyadi siap warga Jabar akan di jadikan kelinci percobaan Vaksin TBC. Buzer & ternak mulyono serta kacung nya Dedi M pasti seneng”
Lalu benarkah postingan artikel yang mengklaim Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyatakan provinsinya akan jadi lokasi ujicoba vaksin TBC Bill Gates?

Fitur Aksesibilitas