Cek Fakta: Tidak Benar Link Pendaftaran Undian Berhadiah Bank Bengkulu

Cek Fakta: Tidak Benar Link Pendaftaran Undian Berhadiah Bank Bengkulu

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim link pendaftaran undian berhadiah Bank Bengkulu, akun Instagram resmi Bank Bengkulu @bankbengkuluofficial menyebutkan,salah satu ciri modus penipuan mengatasnamakan Bank Bengkulu adalah menyarankan nasabah untuk mengakses link situs Bank Bengkulu palsu, sedangkan link situs Bank Bengkulu resmi adalah bankbengkulu.co.id.
Penelusuran juga mengarah pada akun Instagram resmi Direktorat Reserse Krimina Khusus Polda Bengkulu @cccicbengkulu, akun tersebut  mengunggah tampilan situs yang identik dengan link pendaftaran undian hadiah Bank Bengkulu.
Dalam unggahan tersebut terdapat tulisan “WASPADA PENIPUAN MENGATASNAMAKAN BANK BENGKULU”
Unggahan tersebut diberi keterangan sebagai berikut.
“Hi sobat siber.
WASPADA
Penipuan undian berhadiah mengatasnamakan Bank Bengkulu melalui media sosial Facebook harap berhati-hati dan mengingatkan sanak keluarga kita semua url facebook penipuan mengatasnamakan Bank Bengkulu.”
Penelusuran juga mengarah pada artikel berjudul “Bank Bengkulu Tegaskan Tidak Ada Program Undian Berhadiah, Jangan Tertipu Akun Medsos Palsu!” yang dimuat situs radarlebong.disway.id.
Dalam Situs radarlebong.disway Bank Bengkulu mengimbau masyarakat untuk mewaspadai penipuan undian berhadiah yang mengatasnamakan bank tersebut.
Imbauan ini disampaikan menyusul maraknya penyebaran brosur atau pengumuman di media sosial yang menawarkan hadiah-hadiah menarik, seperti mobil, sepeda motor, dan lainnya.
Penyebar penipuan digital ini menggunakan berbagai platform, seperti Facebook, WhatsApp, dan Instagram.
Bahkan, beberapa akun media sosial dimanipulasi sehingga terlihat seperti akun resmi dari Bank Bengkulu.
“Kami mengimbau kepada masyarakat, terutama nasabah Bank Bengkulu, agar selalu waspada dan tidak terjebak oleh tawaran-tawaran yang diterima melalui media sosial,” kata Adhar Arfansyah, Wakil Pimpinan Cabang Bank Bengkulu Muara Aman.
Adhar menegaskan bahwa saat ini Bank Bengkulu tidak mengadakan program undian berhadiah dalam bentuk apapun.
Jika ada program undian berhadiah dari Bank Bengkulu, pastinya akan dilaksanakan secara resmi.
Sumber: 
https://www.instagram.com/p/C0VdLOMhmWC/?hl=en&img_index=1
https://www.instagram.com/p/Cz0aViTtCsk/?ref=wp&hl=ja&g=5&img_index=1
https://radarlebong.disway.id/read/658754/bank-bengkulu-tegaskan-tidak-ada-program-undian-berhadiah-jangan-tertipu-akun-medsos-palsu 
Hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, klaim link pendaftaran undian berhadiah Bank Bengkulu tidak benar.
Bank Bengkulu tidak mengadakan program undian berhadiah dalam bentuk apapun, Direktorat Reserse Krimina Khusus Polda Bengkulu mengimbau masyarakat untuk mewaspadai penipuan undian berhadiah mengatasnamakan Bank Bengkulu melalui media sosial Facebook.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *