Keliru, Video yang Diklaim tentang Perayaan Kemerdekaan Palestina

Tempo memverifikasi narasi itu menggunakan layanan reverse image search dari mesin pencari Google, dan menemukan bahwa video tersebut tidak berkaitan dengan isu pendudukan Israel terhadap Palestina.
Berikut hasil penelusurannya:
Verifikasi Video

Faktanya, video tersebut sesungguhnya unggahan Anggota Asosiasi Pers Olahraga Internasional Khalid Alolyan di akun Twitternya, 29 Januari 2024. Akun tersebut memberikan keterangan bahwa orang-orang dalam foto itu adalah penggemar tim sepak bola Uni Emirates Arab (UEA) di pertandingan UEA vs Tajikistan dalam helatan Piala Asia 2023 di Stadion Ahmed Bin Ali, Ar-Rayyan, Qatar, 29 Januari 2024.
Dilansir Antara, Tajikistan menang atas UEA dalam adu penalti. Sebelumnya, mereka mendapat skor sama 1-1 dalam laga sepanjang 120 menit. Namun adu pinalti mengubah catatan skor menjadi 5-3 untuk kemenangan Tajikistan.
Bendera yang dikenakan pria-pria dalam video tampak seperti bendera Palestina. Padahal sesungguhnya mereka adalah penggemar tim sepak bola Dubai atau UEA, yang bendera negaranya mirip bendera Palestina.

Bendera Palestina dan bendera UEA memiliki kesamaan warna. Namun, bila diperhatikan dengan cermat menunjukkan perbedaan bentuk dan urutan warna sebagimana diperlihatkan dalam gambar di atas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *