Pada hari Kamis, 12 Mei 2022. Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Bapak Budi Gunadi Sadikin menyampaikan bahwa saat ini sedang dikembangkan fitur penyimpanan data imunisasi anak-anak di aplikasi Peduli Lindungi.
Upaya digitalisasi dan transformasi sistem kesehatan masyarakat ini merupakan pengembangan yang baik mengingat praktik baik dari aplikasi yang penggunaannya kini sudah menjadi hal yang lumrah di masyarakat Indonesia tersebut.
“Sekarang dalam persiapan, diharapkan sebentar lagi sudah siap dan bisa digunakan untuk mendukung peningkatan cakupan program imunisasi rutin pada anak,” tambahnya.
Menurut kamu, fitur apa lagi ya yang baiknya ada di Peduli Lindungi? Coba tulis di kolom komentar ya! Mimin sih kepikiran fitur reminder imunisasi wajib anak-anak lewat notifikasi aplikasi dan SMS nih. Biar #BundaHebat dan #AyahHebat tidak lupa imunisasi si kecil.🥰
Simak informasi kegiatan Portkesmas dalam memperkuat fungsi puskesmas pada situs resmi www.portkesmas.com