[HOAKS] Guinea Didiskualifikasi dari Olimpiade karena Ada Pemain Berusia 25 Tahun

KOMPAS.com – Sebuah unggahan mengeklaim, tim nasional U23 Guinea didiskualifikasi dari Olimpiade Paris 2024 karena ada pemain berusia 25 tahun.

Dalam unggahan juga disebutkan, Indonesia lolos ke Olimpiade Paris setelah Guinea didiskualifikasi.

Namun, setelah ditelusuri, narasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Narasi soal timnas U23 Guinea didiskualifikasi dari Olimpiade karena ada pemain berusia 25 tahun dibagikan oleh akun Facebook ini.

Akun tersebut membagikan video yang menampilkan pemain timnas Indonesia sedang menyapa penonton. Video tersebut diberi keterangan demikian:

alkhamdulillah timnas u23 tetap lolos karena timnas u23 guinea terkena disk krn pemainnya da yg berumur 25 thn. Tetap semangat.

Akun Facebook Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut timnas Guinea U23 didiskualifikasi karena pemainnya ada berusian 25 tahun

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *